Penjualan baju merupakan suatu bisnis yang menjanjikan. Pengelolaan dan manajemen yang baik perlu sekali agar bisnis dapat terus berkembang dan melaju pesat. Manajemen yang baik dapat mendorong tumbuhnya omset serta pendapatan usaha atau bisnis penjualan baju.
Untuk itu, perlu adanya suatu sistem yang mampu membantu pengelolaan bisnis tersebut menjadi lebih efektif dan efisien.
Sebelum melangkah kedalam pembuatan sistem. Hal yang perlu diperhatikan adalah tahapan analisisnya. Tahapan tersebut yaitu menganalisa data flow diagram atau Dfd dari sistem informasi penjualan baju. Analisa inilah yang nantinya menjadi dasar pengembangan sistem atau aplikasi yang berguna membantu mengelola bisnis baju menjadi lebih cepat, mudah dan efisien.
DFD Sistem Informasi Penjualan Baju
Untuk konsep analisis yang akan kita bicarakan disini adalah sistem yang digunakan pada suatu toko baju yang mana user levelnya terdapat 2 level yaitu admin atau administrator dan juga kasir sebagai pengelola penjualan di toko.
Melihat user atau stakeholder sistem hanya 2 level maka Dfd dari sistem ini terpecah menjadi 1 pemecahaan Dfd saja. Yang mana Dfd terebut dimulai dari level 0 hingga level 1.
1.Konteks diagram (Dfd level 0)
Melihat gambar tersebut sudah kita jelaskan pada postinganya sebelumnya tentang Dfd pembayaran spp
Bagaimana cara membaca dan penjelasan alur dari konteks diagram tersebut. Gambar diatas adalah rangkaian stakeholder pada sistem sistem informasi penjualan baju. Untuk Sibaju adalah nama dari sistem informasi penjualan baju, yang untuk penamaannya tergantung dari analisator atau kamu sendiri.
2.Dfd level 1
Yang kedua yaitu gambar diatas merupakan pemecahan dari konteks diagram yang sebelumnya sudah di definisikan.
Lingkaran-lingkaran tersebut merupakan proses yang ada pada sistem. Untuk judul adalah mengelola penjualan namun pada penamaan sistem kita beri nama pembelian karena terdapat kasir yang terdapat pada sistem. Hal ini agar sesuai dengan penamaan sistem atau menu pada sistem nantinya.
Namun untuk pemberian nama ini tidak menjadi patokan baku, Tetapi harus kita sesuaikan dengan sistem yang akan di bangun.
Demikian semoga bermanfaat.
Download dfd sistem informasi penjualan